Pertanyaan yang Mendorong Orang Tua Berbicara Lebih Terbuka

    gambar foto keluarga tempo doeloe
  1. Bisakah Ibu dan Bapak bercerita mengenai keluarga kalian?
    Setiap keluarga pasti punya rahasia, orang yang “dikambing-hitamkan” dan pahlawan-pahlawan panutan tertentu. Dorong orang tua kita berbagi cerita mengenai semua itu, kemudian kita bisa menuliskannya kembali.
  2. Mengapa begitu?
    Kita tentu punya banyak pertanyaan yang tak terjawab saat masih kecil. Coba ingat kembali pertanyaan-pertanyaan tersebut dan pahami mengapa hal-hal tertentu terjadi demikian saat itu. Bukalah diri untuk menerima jawabannya, lalu teruslah melangkah.
  3. Ini siapa?
    Buka kembali foto-foto lama keluarga dan minta orang tua menulis nama serta tanggal di belakang foto-foto tersebut. Ini membantu mereka mengingat kembali dan menceritakan fakta-fakta masa lalu mereka yang sangat menarik. Sebaiknya membuat arsip dokumentasi keluarga.
  4. Dulu Bapak/Ibu juga berdemo?
    Telusuri isu-isu apa yang paling dikenang orang tua saat mereka muda. Apakah dulu saat muda mereka juga suka berdemo sebagaimana sekarang banyak terjadi? Bersama mereka, coba telusuri perilaku apa saja yang berubah selama bertahun-tahun ini, apa dampaknya bagi kita dan bagi rencana hidup kita sekarang?
  5. Bagaimana mereka bertemu?
    Mengenang kembali kisah romantika orang tua akan membuka kisah-kisah menarik lain ketika mereka masih muda. Bagaimana sikap kakek-nenek terhadap hubungan mereka tersebut? Petik makna yang terselubung di dalam kisah-kisah itu.
  6. Apa prestasi di dalam hidup kita?
    Buatlah perayaan khusus atas keberhasilan yang kita capai. Coba bandingkan prestasi-prestasi yang dicapai orang tua dengan tujuan hidup kita sendiri.
  7. Apa titik lemah hidup kita?
    Telusuri bagaimana orang tua kita menghadapi rintangan-rintangan tertentu yang pernah mereka alami. Semangat untuk bangkit kembali yang ada dalam diri kita mungkin dipengaruhi oleh semangat orang tua.
  8. Apa yang masih ingin kita capai dalam hidup?
    Walau hampir semua orang menjawab pertanyaan ini dengan rendah hati, kita perlu menjawabnya dengan sedikit tegas supaya impian-impian yang terkubur bisa diwujudkan. Kita akan tahu bahwa tidak ada batas umur dalam meraih cita-cita.
  9. Perubahan-perubahan besar apa yang paling mengejutkan?
    Cermati bagaimana pergolakan politik, prasangka-prasangka dan kebiasaan-kebiasaan mengalami perubahan pada masa-masa sebelumnya. Diskusikan bagaimana semua itu akan berubah. Kemudian, coba bandingkan aspek-aspek hidup kita dengan aspek-aspek yang terselubung dalam perubahan-perubahan tersebut.

1 comment:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails